Sejarah Penetapan Kalender Hijriyah

SHARE:

Alhamdulillah segala puji  bagi Allah Subhanahu Tabaroka Wa Ta'ala yang telah menetapkan orbit matahari, planet dan satelit sesuai dengan manzilahnya. Sholawat serta salam semoga senantiasa tercurahkan atas junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW.
Pada tanggal 6 bulan Agustus 610M Rasulullah Muhammad saw menerima wahyu pertama kali dan menjadi Nabi/Rasul. Kemudian pada tanggal 28 Juni 623 M beliau Hijrah dari kota Mekkah ke kota Madinah. Tepat pada tanggal 9 Juni 633 Masehi Rasulullah wafat.

Setelah Nabi saw wafat kemudian kepala Negara diganti oleh sahabat Abu Bakar Shiddiq r.a. selama 2 tahun dan pada tahun 635 M setelah Sahabat Abubakar wafat. Selanjutnya kepala Negara diganti oleh Sahabat Umar bin Khattab r.a selama 10 tahun.

Rasulullah saw sebagai Rasul selama 13 tahun di Makkah dan kemudian menjadi Rasul dan Kepala Negara di Madinah selama 10 tahun. Sahabat Abu Bakar Shiddiq r.a. menjadi kepala Negara di Madinah selama 2 tahun. Sahabat Umar Bin khatab r.a. menjadi kepala Negara di Madinah selama 10 tahun.

Pada waktu Sahabat Umar bin khatab r.a menjadi kepala Negara di Madinah, banyak Negara-negara yang takluk dengan Madinah seperti :

* Negara Mesir
* Negara Irak atau Mesopotamia
* Negara Yaman
* Negara Bahrain
* Negara Persi atau Iran
* Negara Palestina
* Negara Syiria
* Negara Turki

Sebelum Negara-negara seperti Syiria, Turki, Mesir dan Palestina masuk wilayah Medinah, Negara-negara tersebut masuk wilayah Negara Rumawi yang Kristen.

Negara Negara seperti Kuffah, Baghdad , Basroh di Irak masuk wilayah Negara Persi.

Setelah Sahabat Umar bin khatab r.a. menjadi kepala Negara Madinah selama 10 tahun beberapa Negara tersebut di atas dikuasai dan pusat pemerintahannya berada di Madinatul Munawaroh. Selama Sahabat Umar menjadi kepala Negara, kemudian mengangkat beberapa Gubernur yaitu antara lain :

* Sahabat Muawiyyah diangkat menjadi Gubernur di Syiria, termasuk wilayahnya adalah Yordania.
* Sahabat Amru bin Ash diangkat menjadi Gubernur Mesir.
* Sahabat Musa Al As’ari diangkat menjadi Gubernur Kuffah.
* Sahabat Mu’adz bin Jabal diangkat menjadi Gubernur Yaman.
* Sahabat Abu Hurairah diangkat menjadi Gubernur Bahrain .

Ibu Kota Negara sebagai pusat kendali pemerintahan dibawah seorang Kepala Negara yang disebut Amirul Mukminin adalah di Madinah dibawah pimpinan Sahabat Umar Bin khatab.

Ketika Sayyidina Umar bin khatab r.a menjabat Kepala Negara mencapai tahun ke 5 beliau mendapat surat dari Sahabat Musa Al As’ari Gubernur Kuffah, adapun isi suratnya adalah sebagai berikut :

“Kataba Musa Al As'ari ila Umar Ibnul Khattab. Innahu taktiina minka kutubun laisa laha taariikh"

Artinya : Telah menulis surat Gubernur Musa Al As’ari kepada Kepala Negara Umar bin khatab. Sesungguhnya telah sampai kepadaku dari kamu beberapa surat-surat tetapi surat-surat itu tidak ada tanggalnya.

Kemudian Kholifah Umar bin khatab mengumpulkan para tokoh-tokoh dan Sahabat-Sahabat yang ada di Madinah.

“Fajamaa'a Umar An NAasi Lil Musyawaroti" , Maka mengumpulkan Umar bin khatab untuk mengadakan musyawarah.”

Didalam musyawarah itu membicarakan rencana akan membuat Tarikh atau kalender Islam. Dan didalam musyawarah muncul bermacam-macam perbedaan pendapat. Diantara pendapat tersebut adalah sebagai berikut:

* Ada yang berpendapat sebaiknya tarikh Islam dimulai ari tahun lahirnya Nabi Muhammad saw.
* Ada yang berpendapat sebaiknya kalender Islam dimulai dari Nabi Muhammad saw diangkat menjadi Rasulullah.
* Ada yang berpendapat sebaiknya kalender Islam dimulai dari Rasulullah di Isro Mi’roj kan .
* Ada yang berpendapat sebaiknya kalender Islam dimulai dari wafatnya Nabi Muhammad saw.
* Sayyidina Ali krw. Berpendapat, sebaiknya kalender Islam dimulai dari tahun Hijriyahnya Nabi Muhammad saw dari Mekkah ke Madinah atau pisahnya negeri syirik ke negeri mukmin. Pada waktu itu Mekkah dinamakan Negeri Syirik, bumi syirik.

Akhirnya musyawarah yang dipimpin oleh Amirul Mukminin Umar Bin khatab sepakat memilih awal yang dijadikan kalender Islam adalah dimulai dari tahun Hijriyah nya Nabi Muhammad saw dari Mekkah ke Madinah. Kemudian kalender Islam tersebut dinamakan Tahun Hijriyah.

Jadi adanya ditetapkan tahun Hijriyah itu dimulai dari Sayyina Umar bin khatab menjabat Kepala Negara setelah 5 tahun. Sebelum itu belum ada tahun Hijriyah baikpun jaman Rasulullah hidup maupun jaman Sahabat. Dan tahun Hijriyah mulai diberlakukan bertepatan dengan tahun 640M. Setelah tahun Hijriyah berjalan 5 tahun kemudian Sahabat Umar Bin khatab wafat.
 
Keterangan ini diambil dari Kitab Tarikh Umam wal Muluk, ditulis oleh Muhammad bin Jarir At Thobari, yang dikenal dengan nama Tarikh Thobari. Kitab ini jumlahnya 12 jilid besar, setiap satu jilid tebalnya 250 halaman).

Firman Allah Azza Wa JAlla, insyaallah kurang lebih artinya :
Dan Kami jadikan malam dan siang sebagai dua tanda, lalu Kami hapuskan tanda malam dan Kami jadikan tanda siang itu terang, agar kamu mencari kurnia dari Tuhanmu, dan supaya kamu mengetahui bilangan tahun-tahun dan perhitungan. Dan segala sesuatu telah Kami terangkan dengan jelas. (QS 17 Al Isra' : 12).
Maha Benar Allah dengan segala firman-firman Nya.


Inspired :
http://orgawam.wordpress.com/2009/12/16/sejarah-kalender-hijriyah/
http://ais.blogsome.com/2007/01/19/sejarah-singkat-tahun-hijriyah/

COMMENTS

BLOGGER: 2
Loading...
Nama

Atheis Blogging FlasFict I'tibar(Inspirasi) Iseng Ketuhanan Konspirasi Muhasabah(Introspeksi) Mujadalah(Berdiskusi) Muroja'ah(Mengulangi) Muthola'ah(Menganalisa) PR Silaturrahiim Ta'lim Tajwid Tarikh Wanita
false
ltr
item
Debu Semesta | Just For You: Sejarah Penetapan Kalender Hijriyah
Sejarah Penetapan Kalender Hijriyah
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhBm55Q3akKQwSTDHVQ4UU_jryiv79OOYi_FfyRhF-Jn5HnoQ-9-01rJlGV3WvhRDTy8zD8dj4OjnIbbDoJzQEz5LfnoGGPg54h9Sf-JQ2v3OijlRC9gIUnIsP6ds-2M-wik9hkSiX6N4M/s400/moon.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhBm55Q3akKQwSTDHVQ4UU_jryiv79OOYi_FfyRhF-Jn5HnoQ-9-01rJlGV3WvhRDTy8zD8dj4OjnIbbDoJzQEz5LfnoGGPg54h9Sf-JQ2v3OijlRC9gIUnIsP6ds-2M-wik9hkSiX6N4M/s72-c/moon.jpg
Debu Semesta | Just For You
https://debu-semesta.blogspot.com/2010/12/sejarah-penetapan-kalender-hijriyah.html
https://debu-semesta.blogspot.com/
https://debu-semesta.blogspot.com/
https://debu-semesta.blogspot.com/2010/12/sejarah-penetapan-kalender-hijriyah.html
true
764168301857459650
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy